Update sofware BOS KITA untuk TA 2012

February 03, 2012

Assalamu'alaikum wr wb.
Kembali lagi kita dengan sofware BOS, kali ini admin akan membahas beberapa permasalahan yang ada dalam software BOS KITA, salah satunya adalah hal yang perlu ditambahkan dan beberapa yang perlu di hilangkan dari "parameter sistem" software BOS KITA.

Pada software BOS ini, kita mendapatkan kesulitan untuk menentukan periode anggaran yang digunakan. Pertama adalah masalah periode. Kita mengalami kebingungan mengenai format periode yang digunakan, yaitu apakah Tahun Ajaran ataukah Tahun Anggaran ??. Jika Kita menggunakan Tahun Ajaran maka sekarang yang akan kita gunakan untuk periode laporan adalah Tahun Ajaran 2011-2012, namun jika kita menggunakan Tahun Anggaran Maka kita menggunakan Tahun Anggaran 2012. Nah untuk itu kita perlu menanyakan kepada pejabat yang terkait pada pendaan BOS untuk prov/kab/kota masing-masing. Namunj pada dasarnya kita tidak perlu mempermasalahkan hal tersebut, yang terpenting adalah transparansi transaksi serta kesesuaian anggaran dengan Juknis BOS 2012.

Kedua, yakni mengenai ketepatan waktu penyaluran dana ke rekening sekolah untuk beberapa daerah di Indonesia ( Kami tidak menyebutkan daerah mana, namun ada sedikit pengakuan dan pertanyaan lewat email mengenai hal ini untuk beberapa daerah di Kalimantan dan Sumatera). Jika penyaluran dana BOS terlambat, maka memerlukan Dana Pinjaman dari Pihak lain ( Kepo.sek/ Bendahara/ Komite/ lainnya ). Nah untuk jenis dan seperti apa pelaporannya diserahkan ke pihak masing-masing, bagaimana solusinya. Biasanya, transaksi yang digunakan untuk setiap transaksi menggunakan dana pinjaman, bukan bernilai minus.

Ketiga, penyesuaian parameter sistem BOS KITA dengan Juknis BOS 2012. Beberapa waktu lagi kami akan mengupload Software BOS KITA dengan parameter sistem yang baru sesuai dengan Juknis BOS 2012. Mohon bersabar.

Keempat, Sofware BOS KITA sering mengalami crash, atau error reporting ketika kita sedang bekerja. Nah untuk mengatasi hal ini Anda dapat membacanya kembali di link kami : Sofware BOS KITA. Selain cara yang telah anda baca pada halaman kami sebelumnya, Anda dapat mencoba cara di bawah ini :

1. Install ulang Microsoft Office Anda ( Bukan instal ulang Software BOS !!!).
2. Buka Sofware BOS kita, klik logo MS Office yang berada di pojok kiri atas ( lingkatan merah)

3. Klik "excel options " ( lingkaran merah )

4. Dimenu sebelah kiri, Klik menu "save", kemudian cari "save file in this format" ( lihat lingkaran merah).
5. Ubah dari "excel workbook" ke "Excel Macro-Enable Workbook" ( lihat lingkaran merah)

6. Kemudian masih di menu "save", Coba anda ubah setting "Save autorecover information every" yang tadinya 10 menit ke 1 menit. ( lihat lingkaran merah )


Demikianlah pembahasan mengenai Software BOS Kita, semoga bermanfaat, kunjungi kami kembali untuk mendapatkan update parameter Juknis BOS 2012

Previous
Next Post »
0 Komentar

Harap jangan berkomentar yang bersifat spam, yang berbau sara, kata-kata kotor, atau yang bersifat nada keras atau komentar Anda akan kami HAPUS.